Minggu, 08 April 2018

V60 Itu Anggun


Minum kopi itu asyiknya manual brew, lebih spesifik lagi… V60. Sejak awal tahu manual brew, saya dikenalkan teknik seduh yang anggun itu. Dan jadilah saya selalu memesan teknik seduh itu setiap kali ngopi.

Semacam ada ikatan batin tersendiri kalau menikmati ala V60. Menurut saya V60 itu anggun. Ya, saya tidak salah sebut, anggun. Entah mengapa, saya berpikir seperti itu. Dari cara seduhnya, bentuk penyajiannya, saya pikir benar kalau V60 itu teknik kopi yang anggun. Feminin. Oh, jangan marah dulu, bukan berarti membuatnya memiliki kecenderungan pada salah satu jenis kelamin sehingga men-judge-nya hanya cocok diminum oleh kaum hawa saja.

Tidak. Itu hanya pikiran saya. Saya menyebutnya anggun dan feminin bukan tentang jenis kelamin, sama sekali tidak. Itu karena saya tidak bisa menyebutnya/menggambarkannya dengan kata lain. Dan saya pikir dua kata itulah yang mewakili penggambaran V60 di kepala saya. :)

Jadi, kapan kita ngopi bareng? :D

Sekarang saya ngopi sendiri dulu ya. *sobek saset kopi*

0 komentar:

Posting Komentar

 
©Suzanne Woolcott sw3740 Tema diseñado por: compartidisimo